Bupati Sergai Gelar Khitanan Massal Gratis, Santuni Anak Yatim

  • Bagikan
Bupati Sergai Gelar Khitanan Massal Gratis, Santuni Anak Yatim

Sergai, Intarta com | Bupati Serdang Bedagai (Sergai), H. Darma Wijaya, menggelar khitanan massal gratis di kediaman dinasnya, Desa Firdaus, Kecamatan Sei Rampah, Minggu (24/11). Sebanyak 234 anak mengikuti acara tersebut, mendapatkan fasilitas khitan gratis, serta bingkisan dari bupati.

Acara yang berlangsung khidmat ini turut dihadiri Wakil Bupati Sergai, Adlin Tambunan, Ketua GOPTKI Sergai, Aini Zetara Adlin Tambunan, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta orang tua peserta.

Dalam sambutannya, Bupati Darma Wijaya mengungkapkan rasa syukur dan bahagia dapat memfasilitasi khitanan massal ini, terutama bagi anak-anak yang ditinggal orang tuanya.

“Kami berharap anak-anak ini tumbuh menjadi generasi yang sholeh, cerdas, berbakti kepada orang tua, dan berguna bagi bangsa,” ujarnya.

Sementara itu, sejumlah warga yang ditemui usai acara menyampaikan ucapan terima kasih atas kebaikan hati Bupati Darma Wijaya. Sri Wahyuni, warga Dusun VII Desa Firdaus, mengaku sangat terbantu dengan adanya khitanan massal ini.

“Terima kasih banyak Pak Bupati, acara ini sangat meringankan beban kami,” ungkapnya.

Khitanan massal ini merupakan bentuk kepedulian Bupati Darma Wijaya terhadap masyarakat Sergai.Selain fasilitas khitan gratis, peserta juga mendapatkan bingkisan.

Acara ini berjalan lancar dan aman dengan dukungan dari Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) serta RSUD Sultan Sulaiman.Khitanan massal ini juga menjadi momentum untuk mempererat tali silaturahmi antara pemerintah dan masyarakat.Kegiatan khitanan massal yang digelar oleh Bupati Serdang Bedagai ini mendapat apresiasi positif dari masyarakat.

Selain memberikan manfaat langsung bagi anak-anak yang dikhitan, acara ini juga memperlihatkan kepedulian pemerintah daerah terhadap kesejahteraan masyarakat.

Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan semakin banyak anak-anak di Serdang Bedagai yang mendapatkan akses terhadap layanan kesehatan yang berkualitas. (Ob)

  • Bagikan