Medan, intarta.com – Suasana penuh kehangatan dan kekeluargaan mewarnai Safari Ramadan Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas di Masjid Ikhlasiyah, Jalan Jermal 15, Medan Denai, Rabu (5/3/2025) petang.
Ini menjadi momen istimewa bagi Rico Waas, karena merupakan safari Ramadan pertamanya setelah dilantik sebagai Wali Kota Medan.
Kegiatan ini dihadiri unsur Forkopimda Kota Medan, tokoh agama, serta pimpinan perangkat daerah terkait di lingkungan Pemko Medan.
Safari Ramadan sendiri menjadi ajang bagi pemerintah daerah untuk mempererat hubungan dengan masyarakat, sekaligus mendukung kegiatan keagamaan.
Dalam kesempatan tersebut, Pemko Medan menyalurkan bantuan sebesar Rp50 juta untuk pembangunan Masjid Ikhlasiyah, serta bantuan sosial bagi kelompok masyarakat senilai Rp10 juta.
Bantuan lainnya juga diberikan guna meringankan beban masyarakat yang membutuhkan.
Rico Waas menyampaikan rasa syukurnya bisa bersilaturahmi langsung dengan warga dalam momentum Ramadan yang penuh berkah.
Ia berharap kebersamaan dan kekeluargaan yang terjalin dapat terus dipertahankan, sejalan dengan visi “Medan untuk Semua”.
“Alhamdulillah, terima kasih atas sambutan hangat dari masyarakat. Insya Allah, di bulan yang baik ini, kita senantiasa diberikan kesehatan dan kekuatan untuk bersama-sama membangun Medan menjadi lebih baik lagi,” ujarnya.