Jaga Kondusifitas Ramadhan, Polres Tebing Tinggi Jalin Sinergi Dengan Organisasi Kepemudaan

  • Bagikan
Jaga Kondusifitas Ramadhan, Polres Tebing Tinggi Jalin Sinergi Dengan Organisasi Kepemudaan

Tebing Tinggi, INTARTA.com | Guna menciptakan suasana yang aman dan kondusif selama bulan suci Ramadhan 1446 H, Sat Binmas Polres Tebing Tinggi melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi dengan Organisasi Kepemudaan Pemuda Bangsa Batak (PBB), di Jalan Lama Kota Tebing Tinggi, Rabu (19/3/2025).

Kasat Binmas Polres Tebing Tinggi AKP B.S.M Tarigan, yang diwakili oleh Kanit Binkamsa Ipda J. Tambun turun langsung bersama personel Sat Binmas lainnya. Kehadiran mereka disambut oleh Ketua PBB, A.Y. Lumban Raja beserta anggota organisasi.

Dalam pertemuan tersebut, Kepolisian mengajak PBB untuk terus bersinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kota Tebing Tinggi. Menekankan pentingnya peran pemuda dalam menciptakan suasana yang harmonis ditengah masyarakat, terutama di bulan penuh berkah ini.

“Kami mengajak seluruh anggota PBB untuk bersama-sama menjaga kondusifitas kota dan tidak melakukan kegiatan yang dapat mengganggu keamanan serta kenyamanan masyarakat selama bulan Ramadhan”, ungkap Kanit Binkamsa.

Menanggapinya, Ketua PBB menyatakan dukungan penuh terhadap upaya Polres Tebing Tinggi dan menyatakan siap untuk bekerja sama dalam menciptakan lingkungan yang aman, damai, dan tertib.

Diakhir kegiatan, Sat Binmas mengingatkan kepada masyarakat bahwa jika membutuhkan bantuan Kepolisian, dapat segera menghubungi Call Center Polres Tebing Tinggi di nomor 110 atau melalui WhatsApp Polres Tebing Tinggi di 081260664044. (ar)

  • Bagikan