Deli Serdang, INTARTA.com | Bupati Deli Serdang, H. Ashari Tambunan, menegaskan pentingnya kedisiplinan dan kinerja seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Non-ASN dalam setiap organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkup Pemerintah Kabupaten Deli Serdang.
Hal itu disampaikan dalam rapat koordinasi bersama seluruh OPD dan camat se-Kabupaten Deli Serdang yang digelar di Aula Cendana Lantai II, Kamis (24/04).
Dalam rapat tersebut, Bupati secara tegas menekankan bahwa evaluasi terhadap kinerja pegawai, khususnya Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), harus menjadi dasar dalam menentukan perpanjangan kontrak kerja.
“Kalau bagus kinerjanya kita perpanjang, jangan malah dizalimi. Tapi kalau nggak bagus, nggak usah diperpanjang,” ujar Bupati di hadapan para peserta rakor.
Bupati juga menyampaikan bahwa pengukuran kinerja ASN dan Non-ASN dimulai dari kehadiran pukul 08.00 WIB hingga pukul 16.00 WIB.
Ia mengecam keras pegawai yang bermalas-malasan atau absen tanpa alasan jelas.
“Kalau masih ada pegawai yang duduk-duduk santai, nggak pakai sama saya itu. Kalau nggak masuk tanpa keterangan, potong gajinya,” tegasnya.
Penekanan tersebut merupakan bagian dari upaya Bupati untuk menciptakan birokrasi yang sehat dan pelayanan publik yang optimal.
Menurutnya, birokrasi yang disiplin akan melahirkan program kerja yang tepat sasaran dan menyentuh langsung kepentingan masyarakat.
Selain soal disiplin dan kinerja, Bupati juga mengingatkan pentingnya penggunaan anggaran yang efektif, efisien, dan produktif.
Ia menyoroti beberapa dinas seperti Dinas Lingkungan Hidup, Pendidikan, Perkim, Pertanian, dan Tenaga Kerja, yang dinilai perlu pembenahan.
Bupati juga memerintahkan inspektorat untuk mendalami laporan-laporan terkait kinerja dinas-dinas tersebut.
Langkah-langkah tersebut, tegas Bupati, merupakan simbol keberpihakan pemerintah kepada masyarakat.
Pemerintah Kabupaten Deli Serdang berkomitmen untuk terus menjalankan program yang berdampak nyata, bukan sekadar seremonial yang hanya menghabiskan anggaran tanpa hasil konkret.
Reporter [0m8en9]