Tebing Tinggi , Intarta.com | Polres Tebing Tinggi melaksanakan patroli pemberantasan geng motor dan penindakan terhadap aksi balapan liar, Sabtu malam (14/12/2024).
Dengan dipimpin AKP Suparmen selaku Perwira pengawas dan Ipda Sugianto selaku Perwira pengendali, tim patroli menyusuri sejumlah lokasi di Kota Tebing Tinggi. Patroli difokuskan pada pusat keramaian Lapangan Merdeka Jalan Dr. Soetomo, dan Jalan Pahlawan. Selain itu Gudang Logistik KPU di Jalan Abdul Hamid, Kantor Bawaslu di Jalan Deblod Sundoro, serta Kantor KPU di Jalan RS. Umum juga menjadi prioritas pelaksanaan patroli.
Dalam pelaksanaan patroli tersebut, petugas berhasil menjaring dua unit sepeda motor yang tidak sesuai spesifikasi teknis berupa penggunaan knalpot brong. Kedua kenderaan tersebut langsung ditindak dengan penilangan oleh Sat Lantas Polres Tebing Tinggi.
“Patroli ini sebagai langkah preventif Kepolisian dalam mencegah potensi gangguan Kamtibmas diakhir pekan, yang disebabkan oleh aktifitas geng motor maupun balapan liar”, jelas AKP Suparmen.
Lebih lanjut, patroli ini dilaksanakan sebagai upaya Polres Tebing Tinggi dalam menjaga stabilitas keamanan diwilayah hukumnya. Polres Tebing Tinggi menghimbau masyarakat untuk bersama sama menjaga keamanan lingkungan, serta melaporkan aktifitas mencurigakan yang dapat mengganggu ketertiban umum melalui layanan Call Center 110 dan Whatsapp Polres Tebing Tinggi 081260664044. (ar)