SERGAI, Intarta.com | Musabaqah Tilawatil Qur’an dan Hadis (MTQH) ke-XXI Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) resmi dibuka oleh Bupati Sergai H. Darma Wijaya di Masjid Agung Sergai, Sei Rampah, Kamis (13/2/2025).
Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat nilai-nilai keimanan dan mengagungkan kalam Ilahi, serta melahirkan generasi Qurani yang berakhlak mulia.
“Melalui MTQH ini, kita tidak hanya berlomba membaca Al-Qur’an, tetapi juga berupaya membumikan nilai-nilai Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari,” ungkap Bupati Darma Wijaya.
Ia juga berharap para dewan hakim dapat melaksanakan tugas dengan profesional, objektif, dan berintegritas.
sementara itu, Pj. Sekdakab Sergai, Rusmiani Purba, menyampaikan bahwa MTQH ke-XXI diikuti oleh 638 peserta dari 17 kecamatan dan berlangsung pada 13-17 Februari 2025.
” Berbagai cabang dilombakan, antara lain seni baca Al-Qur’an, hafalan, tafsir, seni kaligrafi, dan hadis,” ujarnya.
Ia mengungkapkan, kegiatan ini juga menjadi ajang syukuran atas terpilihnya kembali Darma Wijaya dan Adlin Tambunan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Sergai. Selain itu, bazar UMKM lokal turut memeriahkan acara ini.
” MTQH ke-XXI diharapkan menjadi momentum penting bagi masyarakat Sergai untuk meningkatkan kecintaan kepada Al-Qur’an dan mengamalkan nilai-nilai luhurnya dalam kehidupan sehari-hari, tutupnya. [Ar]