Pengamanan Gereja, Polres Tebing Tinggi Pastikan Ibadah Minggu Berjalan Lancar

  • Bagikan
Pengamanan Gereja, Polres Tebing Tinggi Pastikan Ibadah Minggu Berjalan Lancar

Tebing Tinggi, Intarta.com | Untuk memastikan pelaksanaan ibadah Minggu berlangsung aman dan kondusif, Polres Tebing Tinggi menggelar patroli serta pengamanan di sejumlah gereja diwilayah hukumnya. Kegiatan yang ini untuk memberikan rasa aman bagi jemaat yang melaksanakan ibadah, Minggu (16/3/2025).

Beberapa gereja yang menjadi fokus pengamanan antara lain Gereja Kristen Protestan Simalungun (GKPS) di Jalan SM. Raja dengan pengkotbah Vikar Sahmadear Purba, Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) Pemulihan di Jalan Gatot Subroto dengan pengkotbah Pdt. Yosef Manalu, S.Th., serta Gereja HKBP Kota Baru di Jalan Lubuk Sikaping dengan pengkotbah Pdt. David Silaban, S.Th.

Kasi Humas Polres Tebing Tinggi AKP Mulyono menyampaikan bahwa kehadiran petugas dalam kegiatan keagamaan ini merupakan bagian dari tugas Kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. “Kami ingin memastikan setiap jemaat yang beribadah merasa aman dan nyaman. Pengamanan ini juga bertujuan untuk mencegah adanya gangguan keamanan yang bisa mengganggu jalannya ibadah”, ujarnya.

Selain menempatkan personel di sekitar gereja, petugas juga melakukan patroli disekitar lokasi guna memastikan situasi tetap kondusif. Selama kegiatan berlangsung, suasana ibadah berjalan dengan aman dan tanpa kendala. Jemaat merasa tenang dan nyaman dalam menjalankan ibadah mereka. (ar)

  • Bagikan