Kapolri: Angka Kecelakaan Nataru Alami Penurunan Signifikan

  • Bagikan
Kapolri: Angka Kecelakaan Nataru Alami Penurunan Signifikan
Kapolri Listyo Sigit Prabowo Saat Memberikan Paparan Press Conference Pos Terpadu Operasi Lilin Lodaya Polda Jabar/foto: Humas Polri

Jakarta, intarta.com | Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, mengungkapkan bahwa angka kecelakaan lalu lintas selama mudik Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024 menunjukkan penurunan yang signifikan.

Hal ini disampaikannya saat melakukan peninjauan arus mudik di Tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat, pada Jumat (27/12/2024).

“Kita juga melihat laporan bahwa terkait jumlah laka lantas juga mengalami penurunan yang cukup signifikan,” jelas Kapolri, seperti dikutip dari Humas Polri, Minggu (29/12/2024).

Penurunan ini, lanjut Kapolri, tak lepas dari koordinasi dan sinergi yang terus dilakukan antar instansi terkait.

Upaya ini bertujuan untuk menjaga situasi yang sudah baik sekaligus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat yang menjalankan aktivitas mudik.

“Kami terus berkoordinasi agar situasi tetap kondusif. Sinergi antar instansi seperti Kementerian Perhubungan, Jasa Marga, dan pihak terkait lainnya menjadi kunci dalam menciptakan kelancaran arus mudik,” tutupnya.***

  • Bagikan